
Jadwal lengkap babak penyisihan Euro 2020 yang bisa disaksikan langsung dengan berlangganan live streaming Mola TV serta di channe televisi nasional RCTI. Pelatih timnas Belgia, Roberto Martinez, mengatakan bahwa Kevin De Bruyne dipastikan melewatkan laga pembuka EURO 2020. Nasib sial menimpa gelandang Manchester City, Kevin De Bruyne, menjelang bergulirnya kompetisi EURO 2020.
De Bruyne mendapatkan cedera kala Manchester City dikalahkan Chelsea dengan skor 0 1 dalam babak final Liga Champions di Estadio Do Dragao pada Sabtu (29/5/2021) waktu setempat. Gelandang berusia 29 tahun itu bertabrakan dengan bek Chelsea, Antonio Ruediger, pada menit ke 56. Akibat insiden tersebut, De Bruyne mendapatkan perawatan yang cukup lama sebelum ditarik keluar dan digantikan oleh Gabriel Jesus.
Seusai pertandingan, De Bruyne mengonfirmasi bahwa dirinya mengalami patah tulang hidung dan patah tulang orbital kiri. "Hai teman teman, saya baru saja kembali dari rumah sakit," kata De Bruyne seperti dilansir BolaSport.com dari akun Twitter pribadi sang gelandang. "Saya didiagnosis mengalami patah tulang hidung dan patah tulang orbital kiri."
"Saya sekarang merasa baik baik saja," tutur De Bruyne melanjutkan. Kondisi De Bruyne saat ini mendapatkan perhatian khusus dari pelatih timnas Belgia, Roberto Martinez. Pasalnya, Belgia sebentar lagi akan memulai kiprahnya di EURO 2020 pada pertengahan Juni 2021.
Martinez memastikan bahwa De Bruyne tak akan bermain melawan timnas Rusia dalam laga pembuka Grup B EURO 2020 di Krestovsky Stadium pada Sabtu (12/6/2021) waktu setempat atau Minggu pukul 02.00 WIB. "De Bruyne tidak mungkin fit untuk pertandingan pertama melawan Rusia sehingga siapa pun yang menggantikannya harus siap," kata Martinez seperti dilansir BolaSport.com dari Goal International. "Kami membuat keputusan penggunaan topeng untuk De Bruyne."
"Topeng ini dibuat oleh salah satu produsen yang membuat topeng Jan Vertonghen. Kami sangat puas dengan itu." "Saya akan mengatakan bahwa sampai minggu depan kami tidak tahu persis di mana kami berada dengan De Bruyne. Sekarang biarkan dia bersantai." "Dia bisa bermain di EURO, tetapi kami tidak tahu kapan dia akan bermain."
"Masih terlalu dini untuk memberi Anda jawaban sekarang, pertama tama kami harus mendapatkan lampu hijau dari sisi medis untuk bisa memainkan De Bruyne," tutur Martinez melanjutkan. Matchday 1 Sabtu, 12 Juni 2021
Grup A Pukul 02.00 WIB: Turki vs Italia (Roma) Pukul 20.00 WIB: Wales vs Swiss (Baku)
Grup B Pukul 23.00 WIB: Denmark vs Finlandia (Copenhagen) Minggu, 13 Juni 2021
Grup B Pukul 02.00 WIB: Belgia vs Rusia (St Petersburg) Grup D
Pukul 20.00 WIB: Inggris vs Kroasia (London) Grup C Pukul 23.00 WIB: Austria vs Macedonia Utara (Bucharest)
Senin, 14 Juni 2021 Grup C Pukul 02.00 WIB: Belanda vs Ukraina (Amsterdam)
Grup D Pukul 20.00 WIB: Skotlandia vs Republik Ceko (Glasgow) Grup E
Pukul 23.00 WIB: Polandia vs Slovakia (St Petersburg) Selasa, 15 Juni 2021 Grup E
Pukul 02.00 WIB: Spanyol vs Swedia (Seville) Grup F Pukul 23.00 WIB: Hungaria vs Portugal (Budapest)
Rabu, 16 Juni 2021 Grup F Pukul 02.00 WIB: Prancis vs Jerman (Munich)
Matchday 2 Rabu, 16 Juni 2021 Grup B
Pukul 20.00 WIB: Finlandia vs Rusia (St Petersburg) Grup A Pukul 23.00 WIB: Turki vs Wales (Baku)
Kamis, 17 Juni 2021 Grup A Pukul 02.00 WIB: Italia vs Swiss (Rome)
Grup C Pukul 20.00 WIB: Ukraina vs Macedonia Utara (Bucharest) Grup B
Pukul 23.00 WIB: Denmark vs Belgia (Copenhagen) Jumat, 18 Juni 2021 Grup C
Pukul 02.00 WIB: Belanda vs Austria ( Amsterdam) Grup E Pukul 20.00 WIB: Swedia vs Slovakia (St Petersburg)
Grup D Pukul 23.00 WIB: Kroasia vs Republik Ceko (Glasgow) Sabtu, 19 Juni 2021
Grup D Pukul 02.00 WIB: Inggris vs Skotlandia (London) Grup F
Pukul 20.00 WIB: Hungaria vs Prancis (Budapest) Grup F Pukul 23.00 WIB: Portugal vs Jerman (Munich)
Minggu, 20 Juni 2021 Grup E Pukul 02.00 WIB: Spanyol vs Polandia (Seville)
Matchday 3 Minggu, 20 Juni 2021 Grup A
Pukul 23.00 WIB: Italia vs Wales (Rome) Pukul 23.00 WIB: Swiss vs Turki (Baku) Senin, 21 Juni 2021
Grup C Pukul 23.00 WIB: Macedonia Utara vs Belanda (Amsterdam) Pukul 23.00 WIB: Ukraina vs Austria (Bucharest)
Selasa, 22 Juni 2021 Grup B Pukul 02.00 WIB: Rusia vs Denmark (Copenhagen)
Pukul 02.00 WIB: Finlandia vs Belgia (St Petersburg) Rabu, 23 Juni 2021 Grup D
Pukul 02.00 WIB: Republik Ceko vs Inggris (London) Pukul 02.00 WIB: Kroasia vs Skotlandia (Glasgow) Grup E
Pukul 23.00 WIB: Slovakia vs Spanyol (Seville) Pukul 23.00 WIB: Swedia vs Polandia (St Petersburg) Kamis, 24 Juni 2021
Grup F Pukul 02.00 WIB: Jerman vs Hungaria (Munich) Pukul 02.00 WIB: Portugal v Prancis (Budapest)